Tarik tunai atau mengambil uang di bank umumnya dilakukan menggunakan kartu ATM atau mendatangi kantor cabang bank terdekat. Namun, dengan perkembangan teknologi pengambilan uang sekarang bisa dilakukan tanpa kartu ATM. Tentu saja hal ini membantu nasabah yang nggak selalu membawa kartu ATM saat berpergian. Layanan ini juga mengurangi risiko kartu ATM yang tertinggal setelah transaksi dilakukan.
Banyak orang termasuk kamu mungkin masih asing dengan layanan tarik tunai tanpa kartu ATM. Namun, layanan ini bisa kamu gunakan dengan BCA yang telah menciptakan teknologi yang bisa memudahkan transaksi keuangan bagi banyak orang.
Tarik tunai tanpa kartu ATM nggak bisa langsung dilakukan karena nasabah harus memiliki kode transaksi terlebih dahulu. Kode ini harus kamu gunakan paling lambat 1 jam setelah mendapatkannya. Selain itu, nggak semua mesin ATM menyediakan layanan ini, jadi kamu tetap harus memastikan mesin ATM yang kamu kunjungi sudah memiliki fitur ini.
Kalau kamu ingin tahu cara tarik tunai di ATM BCA tanpa kartu, simak informasi berikut ini.
Cara Tarik Tunai BCA Tanpa Kartu di ATM
- Kunjungi gerai ATM BCA terdekat yang mendukung layanan ini. dengan membawa kode transaksi tarik tunai.
- Mesin ATM akan menampilkan menu ‘Transaksi Tanpa Kartu’. Pilih menu tersebut.
- Silakan pilih menu BCA Mobile.
- Masukkan nomor handphone kamu yang telah terdaftar aplikasi BCA Mobile. Jika sudah benar, pilih menu ‘Benar’.
- Masukkan kode transaksi yang kamu dapatkan dari aplikasi BCA Mobile.
- Silakan tunggu sampai mesin ATM mengeluarkan uang dengan jumlah sesuai dengan yang kamu pilih pada aplikasi BCA Mobile.
Cara Mendapatkan Kode Transaksi Tarik Tunai
- Buka aplikasi BCA Mobile, kemudian pilih m-BCA. Login menggunakan akun m-Banking kamu.
- Pilih menu ‘Cardless’ yang ada di aplikasi BCA Mobile.
- Untuk transaksi tarik tunai, pilih menu ‘Tarik Tunai’.
- Pilih nominal tarik tunai sesuai dengan kebutuhanmu.
- Jika nominal yang kamu inginkan nggak tersedia, pilih ‘Nominal Lain’ lalu masukkan nominal tarik tunai di ATM dengan kelipatan Rp50.000 dan maksimal Rp1.250.000. Setelah itu, klik OK.
- Kamu akan mendapatkan konfirmasi untuk memastikan saldo rekening dan penarikan tunai di ATM menyediakan pecahan uang yang kamu pilih. Jika sudah, klik OK untuk melanjutkan transaksi.
- Masukkan nomor PIN M-BCA kamu dengan benar. Lalu, klik OK.
- Kamu akan mendapatkan pesan berupa kode transaksi tarik tunai yang bisa kamu gunakan, beserta tanggal dan jam jatuh tempo penarikan tunai.
Syarat Tarik Tunai ATM BCA Tanpa Kartu
- Terdaftar M-Banking BCA
- Menginstal Aplikasi BCA Mobile
- Memiliki Kode Transaksi
Itulah langkah-langkah dan syarat tarik tunai di ATM BCA tanpa menggunakan kartu. Cukup mudah dan bisa membantu kamu yang ingin ambil uang tapi lupa membawa kartu ATM, kan? Semoga artikel ini bisa membantumu ya!