Transaksi Praktis di OY! Business, Kini Anda Dapat Verifikasi Data Pelanggan Secara Otomatis OY! Business x Verihubs

Muthia
|
October 4, 2024

Bayangkan jika suatu perusahaan seperti Anda ingin memproses data pelanggan saat pendaftaran, namun dilakukan secara manual? Di mana dengan menggunakan proses verifikasi secara manual, Anda akan memiliki kecenderungan dari tingginya risiko kesalahan pemrosesan data pelanggan, seperti pemalsuan identitas, risiko terjadinya penipuan, dan lain sebagainya. Belum lagi, dengan menggunakan proses data secara manual, calon pelanggan Anda harus melalui serangkaian tahap yang memakan waktu. 

Tantangan tersebut akan mudah teratasi apabila Anda menggunakan solusi onboarding pelanggan dari Verihubs. Verihubs merupakan perusahaan berbasis SaaS (software-as-a-service) yang menyediakan solusi lengkap terintegrasi bagi kepatuhan dan keamanan bisnis digital perusahaan, di mana dengan menggunakan layanannya Anda akan dimudahkan dengan adanya bantuan proses verifikasi data calon pelanggan yang meliputi verifikasi Kartu Identitas Penduduk (KTP), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) secara otomatis.

Memperkenalkan integrasi terkini dari OY! Business x  Verihubs. Verihubs memungkinkan Anda dalam membantu memangkas proses verifikasi dengan efektif, adanya proses persetujuan berlapis, Anda juga dapat dengan mudah melakukan verifikasi data pelanggan Anda secara aman dan andal sehingga dapat membantu Anda melakukan proses transaksi secara mudah dengan OY! Business. Ingin tahu seberapa mudah Verihubs dapat membantu Anda memproses data pelanggan Anda? Simak artikel berikut ini.

Proses Verifikasi Melalui Pengiriman Kode OTP

Dalam proses verifikasinya, pelanggan Anda juga diberikan pilihan untuk memilih metode verifikasi dengan pengiriman kode One-Time Password (OTP) melalui SMS ataupun nomor WhatsApp, yang memiliki two-factor-authentication mechanism yang ditujukan untuk melindungi data pengguna dari potensi penyalahgunaan data. 

Melalui proses konfirmasi menggunakan kode OTP dapat membantu Anda dalam memberikan ekosistem yang aman dan terpercaya bagi para calon pelanggan Anda.

Pengunggahan Data Pelanggan dengan Fitur OCR

Setelah melalui serangkaian konfirmasi data pelanggan, calon pelanggan diperkenankan untuk melakukan pengunggahan data-data yang dibutuhkan seperti:

  • Kartu Identitas Penduduk (KTP)
  • Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
  • Surat Izin Mengemudi (SIM) 

Melalui fitur OCR yang tersedia, calon pelanggan dapat hanya melakukan pindai (scan) data secara praktis dan data akan secara otomatis terunggah pada sistem. Dengan adanya fitur pendukung ini juga membantu Anda dapat meminimalisir kesalahan penyalinan data pada sistem secara praktis.

Verifikasi Keseluruhan Data Secara Otomatis

Dengan melakukan proses konfirmasi data pelanggan melalui pengiriman kode OTP hingga pengunggahan data, sistem akan membaca data calon pelanggan Anda dan data pelanggan Anda akan segera terverifikasi secara otomatis melalui satu platform terintegrasi dengan mudah.

Data Terverifikasi, Siap Melakukan Pembayaran dengan OY! Business

Setelah data terverifikasi, pelanggan Anda kini telah dapat mengoperasionalisasikan layanan Anda dengan mudah. Dengan begitu, mereka juga telah siap melakukan transaksi pembayaran mulai dari kirim hingga terima pembayaran dengan OY! Business.

Ingin memiliki proses verifikasi data pelanggan secara otomatis dalam satu platform terintegrasi? Kini, Anda dapat segera mendaftarkan perusahaan Anda melalui Verihubs, sebagai solusi proses onboarding  calon pelanggan Anda, dengan mudah!

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) terdaftar dan disahkan oleh Bank Indonesia, Nomor Register 21/267/Jkt/3.
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia terdaftar sebagai penyedia sistem elektronik di Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Nomor Register 000019.01/DJAI.PSE/02/2021
ISO 9001 Quality Management, ISO 37001 Anti-bribery Management dan ISO 27001 Information Security Management disertifikasi oleh BSI dengan nomor sertifikat FS751090, IS751086, dan IABMS 780552.
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023