5 Rekomendasi Game Seru untuk Mabar Game Online

Shafira
|
May 3, 2021

Game online sudah menjadi bagian dari hidup orang. Tak hanya berperan sebagai pelepas kejenuhan, game online juga dapat menjadi ladang uang bagi para gamers yang memutuskan untuk berkutat dengan game online secara profesional.

Terlebih lagi di situasi pandemi saat ini, kamu pasti akan jenuh karena nggak bisa kumpul bareng dengan teman-temanmu seperti dulu. Jangan khawatir, kamu tetap bisa ngumpul secara virtual bareng teman-temanmu melalui game-game ini lho. Inilah 5 rekomendasi game seru untuk mabar game online!

5 Rekomendasi Game Seru untuk Mabar Game Online

Critical Ops

Critical Ops adalah salah satu game FPS yang paling ramai. Di game ini ada tiga mode: Deathmatch, Defuse, dan Gun Game. Di mode Deathmatch, kamu akan terus-terusan berperang dengan tim-tim lain sampai waktunya habis. Tim dengan kill terbanyak menang.

Mode Defuse mirip dengan Counter Strike, ada dua tim yaitu Breach dan Coalition. Tugas tim Breach adalah memasang bom lalu meledakkannya, dan tugas tim Coalition adalah mencegah bom tersebut meledak.

Di mode Gun Game, setiap kill akan membuat progres melewati 15 jenis senjata. Tim yang menyelesaikan level terakhir duluan adalah pemenangnya Secara keseluruhan, game ini penuh dengan adrenaline dan bisa dibilang mirip Counter Strike: GO.

Minecraft

Minecraft adalah salah satu game multiplayer paling populer di dunia. Kamu akan berada di dunia super acak, dan kamu bisa melakukan apapun yang kamu mau. Kamu bisa main online dengan pemain Xbox One dan PC, yang berarti kamu bisa main dengan siapapun, dimanapun dan dengan perangkat apapun.

Game ini memiliki tiga mode: survival, realms, dan creative. Di mode creative, kamu tidak akan bisa mati. Di mode survival, akan ada musuh-musuh, sistem makanan, dan kamu bisa mati.

Meskipun dimainkan di smartphone, game ini memiliki kualitas yang hampir sama persis dengan versi konsol atau PC, bedanya ya layarnya lebih kecil saja. Harga game ini Rp99.000, dan bisa kamu beli di Google Play dan bayar dengan kartu kredit ataupun pulsa. Didalamnya kamu bisa membeli skin untuk karakter-karakternya.

Free Fire 

Game multiplayer online yang ini hampir mirip dengan PUBG Mobile secara gameplay. Bedanya kalau dalam PUBG Mobile kamu harus melawan sampai 100 orang pemain per game, dalam Garena Free Fire kamu hanya harus melawan 50 player. Untuk memainkan game ini kamu tidak harus mempunyai android dengan spek dewa.

Game yang rilis tahun 2018 ini langsung mendapatkan respon yang positif dari pengguna, makanya hanya dalam 3 bulan Garena Free Fire sudah terdownload sebanyak 50 juta lebih.

Dalam game ini ada pilihan mode solo, duo dan tim berjumlah 4 orang. Selain itu kamu bisa memilih juga model permainan klasik ataupun rank. Jadilah yang terakhir melawan kejamnya pulau dan kamu akan Booyah!

Clash of Clans 

Clash of Clans atau disingkat COC merupakan game multiplayer online android yang meskipun sudah cukup tua, namun masih masuk jajaran papan atas. Meskipun agak turun kepopulerannya, namun Supercell sebagai pengembangnya tetap memperbarui konten-konten dalam game ini sehingga tetap layak ditunggu dan dimainkan.

Game ini bercerita tentang strategi dalam menyerang dan menghancurkan village milik lawanmu. Untuk mengalahkan lawan-lawanmu, kamu harus membangun dan mengupgrade village mu agar makmur dan punya cukup sumberdaya untuk mengalahkan village lawan.

Dengan tentara yang kuat seperti archer, wizard bahkan dragon, kamu bisa menghancurkan dan merampok kekayaan desa pemain lain. Jangan lupa juga untuk meng-upgrade desa milikmu agar nggak mudah ditembus dan dihancurkan!

Miniclip’s 8 Ball Pool

Jika kamu menggemari permainan model biliar maka bisa dipastikan kamu akan menyukai game 8 Ball Pool satu ini di androidmu. Salah satu jenis game legendaris ini tentunya sudah teramat populer sedari dulu kala untuk membantu menghabiskan waktu bagi para gamer.

Untuk semakin menambah kepuasan bagi para pemain sekalian maka sudah disediakan pula mode 9 Ball Pool-nya juga. Sekarang kamu bisa nongkrong asyik secara virtual dengan teman-temanmu.

Cukup berbekal smartphone kamu bisa nikmati keseruan hangout bermain santai nan kompetitif bareng teman bahkan tanpa persiapan yang ribet. Dijamin ketagihan dan selamat bersenang-senang tentunya ya!

Demi mabar game online lancar, biasanya kamu bisa membeli voucher game untuk memudahkan dan melancarkan permainanmu. Nah, UniPin adalah satu penyedia voucher game terbesar di Indonesia. Di sini kamu bisa menemukan berbagai macam voucher game sesuai kebutuhan kamu. Yang pastinya, platform UniPin sangat terpercaya bagi para gamers.

Saat ini OY! lagi punya banyak voucher UniPin, PUBG Mobile, Steam Wallet, dan voucher game menarik lainnya. Yakin nggak mau mabar game online lancar? Download OY! sekarang dan nikmati kenyamanan beli voucher game online!

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023