Jakarta - Sebagai sebuah aplikasi start up yang memiliki keunggulan untuk bisa mempertemukan pelanggan dan pedagang dalam aplikasi chatting, OY! Indonesia kembali menelurkan fitur baru yakni Transfer Antar bank Tanpa Ongkos langsung dari dalam chat room. Hal ini bisa memudahkan pelanggan yang menggunakan aplikasi ini. Hal itu diungkapkan Mario Nicolas, VP Product and Business OY! Indonesia, Kamis (18/10).
"Fitur ini kami desain semudah mungkin untuk digunakan oleh pengguna OY! Sekarang untuk transfer antar bank bisa dilakukan dengan sangat mudah dan sangat sederhana. Pengalaman pembayaran seperti ini sudah berjalan di negara lain seperti Apple pay dan Alipay, di mana fitur ini terintegrasi erat dengan fitur chatting. Untuk memastikan keamanan data pelanggan serta menjamin segala bentuk fraud dapat ditangani secara profesional, saat ini kami bermitra dengan DOKU yang memiliki infrastruktur canggih dan telah memenuhi standar Payment Card Industry Data Security Standard (PCI DSS)," jelas Mario.
Ditambahkan Mario, masyarakat Indonesia yang gemar berinteraksi sosial lewat media sosial OYl juga memilih untuk mengedepankan strategi untuk menggunakan aplikasi chat sebagai fondasi utama fitur transfer antar bank. Fitur ini diharapkan bisa memudahkan proses perputaran uang di masyarakat Indonesia yang selama ini sangat bergantung dengan keberadaan mesin ATM.