Auto Reconciliation: Solusi Praktis & Otomatis untuk Semua Bisnis!

Muthia
|
February 25, 2025

Setiap bisnis dengan transaksi dalam jumlah besar pasti memahami tantangan dalam proses rekonsiliasi. Mulai dari industri F&B, logistik, hingga multifinance, banyak perusahaan masih bergantung pada proses manual untuk mencocokkan data transaksi dari berbagai sumber.

Metode tradisional ini memiliki banyak kelemahan, seperti memakan waktu yang cukup lama di mana setiap transaksi diperlukan pengecekan manual yang membuat produktivitas tim keuangan turut terhambat. Belum lagi tingginya human error yang sering kali terjadi saat mengelola ribuan data yang tersebar di berbagai sistem kerap menyulitkan sehingga menghambat proses pengambilan keputusan yang cepat.

Lalu, bayangkan berapa banyak waktu dan sumber daya yang bisa dihemat jika semua ini bisa dilakukan secara otomatis?

Auto Reconciliation, Proses Praktis & Otomatis 

Auto Reconciliation kini hadir sebagai solusi inovatif yang dapat menggantikan proses manual dengan otomatisasi penuh. Dengan fitur canggih yang mampu mencocokkan data transaksi secara real-time, perusahaan dapat menghemat waktu hingga 90% dan tambahan waktu sebesar 80% untuk menganalisa transaksi dibandingkan dengan cara sebelumnya.

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh tim internal OY! Indonesia pada tahun 2024, berbagai industri menghadapi tantangan besar dalam proses rekonsiliasi. Banyak perusahaan masih menggunakan metode manual, yang tidak hanya memakan waktu tetapi juga rentan terhadap kesalahan. Auto Reconciliation dikembangkan untuk mengatasi masalah ini dengan cara yang lebih cepat, akurat, dan mudah digunakan.

Keunggulan Auto Reconciliation 

Auto Reconciliation dirancang untuk mengurangi proses repetitif dengan otomatisasi aturan rekonsiliasi, memungkinkan perusahaan memproses data dalam jumlah besar dengan kecepatan tinggi.

Dengan fitur ini, Tim Finance di perusahaan Anda tidak lagi bergantung pada tim terkait, seperti Tim IT, untuk melakukan pencocokan data, sebab proses rekonsiliasi akan dilakukan lebih mudah dan cepat, serta mengurangi potensi hambatan teknis. Selain itu, semua data rekonsiliasi dipusatkan dalam satu dashboard intuitif, memberikan visibilitas yang lebih baik dan memudahkan pengambilan keputusan secara real-time.

Perbedaan Sebelum dan Sesudah Menggunakan Auto Reconciliation

Proses rekonsiliasi yang manual sering kali menjadi tantangan bagi tim keuangan—memakan waktu lama, rawan kesalahan, dan membebani sumber daya internal. Tanpa otomatisasi, pencocokan transaksi membutuhkan keterlibatan IT serta proses berulang yang menghambat produktivitas.

Auto Reconciliation hadir sebagai solusi untuk menyederhanakan dan mempercepat proses ini dengan sistem pencocokan otomatis, memastikan efisiensi dan akurasi yang lebih tinggi. Berikut adalah perbandingan antara metode rekonsiliasi secara manual dan otomasi:

Dengan adopsi sistem ini, perusahaan dapat meningkatkan kecepatan kerja sekaligus memastikan akurasi transaksi dalam skala besar.

Cara Penggunaan Auto Reconciliation

Dengan sistem yang dirancang untuk otomatisasi penuh, pengguna dapat dengan mudah mencocokkan transaksi tanpa perlu intervensi manual yang rumit. Simak referensi berikut untuk mengetahui langkah-langkah sederhana dalam menggunakan Auto Reconciliation:

Penawaran Terbatas! Dapatkan Akses Auto Reconciliation Secara Gratis!

Mengelola rekonsiliasi tidak perlu lagi menjadi tugas yang melelahkan dan menguras waktu. Dengan Auto Reconciliation, Anda dapat mengubah proses yang rumit menjadi sesuatu yang lebih cepat, akurat, dan efisien. Tidak hanya menghemat hingga 90% waktu rekonsiliasi, tetapi juga memberikan tim keuangan Anda kesempatan untuk fokus pada analisis dan pengambilan keputusan strategis.

Jangan biarkan rekonsiliasi manual memperlambat bisnis Anda. Kini, saatnya Anda beralih menggunakan Auto Reconciliation dan dapatkan kesempatan mengakses fitur satu tahun penuh secara gratis*. 

Siap untuk mencoba solusi ini? Klik di bawah ini dan tim kami akan menghubungi Anda untuk mendiskusikan bagaimana Auto Reconciliation dapat membantu bisnis Anda dan segera dapatkan penawarannya sekarang juga!

*Selama kuota penawaran masih tersedia

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023