4 Bisnis Rumahan yang Menjanjikan - Akhir-akhir ini, biaya untuk kebutuhan sehari-hari terus mengalami kenaikan sehingga orang-orang pun mulai mencari cara untuk bisa mendapatkan penghasilan tambahan. Nah, bisnis rumahan, baik berupa bisnis online maupun konvensional, merupakan salah satu cara yang bisa mereka lakukan untuk bisa mendapatkan penghasilan tambahan.
Seperti namanya, bisnis rumahan memungkinkan pemilik bisnis untuk bisa menjalankan menjalankan bisnis online maupun konvensional dari rumah, tanpa memerlukan properti khusus untuk berbisnis. Oleh karena itu, bisnis yang satu ini cocok untuk dijalankan oleh mereka yang memiliki banyak waktu luang di rumah atau tidak memiliki pekerjaan kantor yang tetap dan ingin memulai bisnis.
Bisnis rumahan memiliki sistem serta jam operasional yang lebih fleksibel dan bisa diatur sesuka kamu agar tidak mengganggu kegiatan sehari-hari milikmu. Selain itu, bisnis rumahan juga tidak memerlukan modal awal yang besar karena kamu bisa memanfaatkan barang-barang yang ada di rumah.
Nah, seperti bisnis lain pada umumnya, kamu sebagai pemilik bisnis juga harus memilih jenis produk yang tepat agar bisnis rumahan kamu tetap banjir pembeli. Lantas, apa saja jenis jualan yang menjanjikan dan bisa memberikan potensi penjualan yang besar pada bisnis rumahan milik kamu? Yuk, simak artikel di bawah ini dan dapatkan jawabannya!
4 Bisnis Rumahan yang Menjanjikan
Seperti bisnis lain pada umumnya, pemilihan produk yang akan dijual memiliki peranan yang cukup besar dalam menentukan keberhasilan suatu bisnis. Pemilik bisnis rumahan harus mengetahui jenis produk apa yang banyak dicari dan disukai oleh masyarakat agar produk yang mereka tawarkan bisa terjual dengan laris.
Berikut ini adalah beberapa ide bisnis rumahan dengan prospek bisnis yang menjanjikan dan bisa kamu gunakan untuk bisnis online milikmu.
Bisnis makanan
Bisnis yang satu ini merupakan jenis bisnis rumahan yang paling umum dan memiliki banyak peminat, terutama dari kalangan Ibu Rumah Tangga yang sehari-harinya sudah terbiasa dengan kegiatan memasak dan ingin menjual masakan mereka untuk bisa mendapatkan penghasilan tambahan.
Selain itu, banyaknya jenis makanan membuat jenis bisnis online yang satu ini memiliki potensi yang sangat besar di pasaran. Agar bisnis makanan rumahan milik kamu tampak lebih menonjol dari yang lain, kamu bisa mempertimbangkan untuk menjual makanan yang sedang naik daun seperti dessert box atau mempromosikan makanan kamu dengan menggunakan konsep yang unik, seperti makanan diet misalnya.
Toko kelontong
Saat ini, banyak masyarakat yang lebih memilih untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari secara online. Maka dari itu, bisnis rumahan berupa toko kelontong online bisa membawa banyak keuntungan karena kamu tidak memerlukan lokasi khusus untuk membuka toko.
Toko kelontong memungkinkan kamu untuk bisa menjual berbagai macam kebutuhan dalam satu toko sehingga bisa meminimalisir biaya operasional bisnis online milikmu. Kamu pun bisa menjangkau target pasar yang lebih luas dan bisa meningkatkan jumlah penjualan.
Bisnis pakaian
Bisnis yang satu ini cocok dilakukan oleh mereka yang memiliki minat dan suka tampil kekinian. Saat ini, bisnis pakaian bisa dilakukan dengan mudah dari rumah karena ada banyak media yang bisa membantu kamu untuk menjual pakaian secara online, seperti Instagram atau Tokopedia.
Selain itu, bisnis pakaian rumahan juga bisa menjadi sarana penyaluran hobi atau keterampilan bagi orang-orang yang kreatif karena mereka bisa memilih untuk membuat brand tersendiri dengan cara mendesain pakaian yang unik dan stylish buatan mereka sendiri.
Budidaya ikan hias
Budidaya binatang hidup berupa ikan hias bisa dibilang sebagai jenis bisnis rumahan yang cukup menguntungkan karena memiliki potensi pasar yang besar serta nilai jual yang jauh lebih tinggi dari modal awal.
Meskipun terdengar sulit, nyatanya budidaya ikan bisa dilakukan dengan mudah di rumah tanpa memerlukan lahan yang luas. Kamu hanya memerlukan kolam kecil atau bahkan kolam terpal sebagai tempat budidaya ikan hias. Untuk bisa menjangkau target pasar yang tepat, kamu juga bisa menjual ikan hias hasil budidaya kamu melalui komunitas pecinta ikan yang tersebar di internet.
Sayangnya, saat ini bisnis rumahan masih sering dipandang sebelah mata oleh banyak orang karena skalanya yang dianggap kecil dan tidak membawa keuntungan yang terlalu besar. Padahal, jika dijalankan dengan tekun dan rajin, maka kamu tetap bisa mengembangkan bisnis rumahan milikmu hingga menjadi sebuah bisnis yang dapat meraup keuntungan dalam jumlah besar.
Nah, setelah membaca artikel di atas dan mendapatkan ide untuk bisnis rumahan milikmu, apakah kamu semakin tertarik untuk memulai bisnis online? Jika iya, ayo gabung dengan OY! Bisnis sekarang juga dan nikmati manfaatnya!
Tingkatkan Penjualan Bisnis dengan OY! Bisnis
OY! Indonesia memiliki tujuan untuk membantu para pemilik bisnis untuk bisa melakukan transaksi pembayaran secara digital dengan mudah dan efisien. Oleh karena itu, OY! Indonesia melalui OY! Bisnis menyediakan beragam produk finansial yang bisa dimanfaatkan bagi para pebisnis untuk meningkatkan penjualan serta mengembangkan bisnis mereka.
Lewat layanan yang dimiliki OY! Bisnis, kamu bisa menyediakan berbagai metode pembayaran untuk memudahkan pelanggan saat membayar orderan. Ada pun opsi pembayaran yang bisa disediakan adalah transfer bank, e-wallet, hingga QRIS.
OY! Bisnis juga sudah tersambung dengan lebih dari 100 bank di Indonesia serta berbagai macam jenis e-wallet sehingga kamu bisa melakukan transfer dana ke berbagai tujuan dengan mudah.
Dengan banyaknya pilihan fitur yang disediakan, baik kamu sebagai pebisnis maupun pelanggan akan mendapatkan kenyamanan bertransaksi sehingga bisa mengoptimalkan penjualan di bisnis kamu.
Bagaimana, setelah mengetahui berbagai macam keuntungannya apakah kamu semakin tertarik untuk mendaftarkan bisnis kamu di OY! Bisnis? Segera daftarkan bisnis kamu di OY! Bisnis dan nikmati manfaatnya!