Bisnis UMKM Offline dan Online, Mana yang Lebih Menguntungkan?

Shafira
|
February 1, 2022

Bisnis UMKM Offline dan Online, Mana yang Lebih Menguntungkan? - Untuk mengetahui tentang bisnis UMKM offline dan bisnis UMKM online, artikel ini akan sangat cocok untuk kamu yang ingin mengetahui lebih tentang perbedaan keduanya.

Saat ini, berbagai bisnis telah memasuki industri untuk menjangkau konsumen melalui berbagai platform. Oleh karena itu, penting untuk memahami struktur operasi yang ingin kamu gunakan saat memulai model bisnis UMKM offline dan online milik kamu sendiri. Toko fisik dan e-commerce adalah dua jenis struktur operasi yang dirancang untuk memulai bisnis.

Ada perbedaan besar antara bisnis UMKM offline dan online. Mari bahas model bisnis online dan offline satu per satu dalam artikel ini.


Bisnis UMKM Offline dan Online


Mengenal Bisnis Offline


Bentuk Bisnis UMKM Offline

Toko fisik merupakan outlet bisnis dengan satu lokasi fisik atau lebih. Contohnya, toko yang kamu temukan di pusat perbelanjaan lokal atau cabang toko suatu bisnis yang tersebar di berbagai wilayah. Model bisnis seperti ini tergolong menjadi bisnis offline.

Kebanyakan pelanggan masih cenderung memilih toko fisik karena mereka dapat pergi dan melihat produk secara langsung sebelum membelinya. Selain itu, banyak pelanggan menyukai pengalaman berbelanja langsung karena dapat berinteraksi dengan bisnis tersebut.

Keuntungan Bisnis UMKM Offline

Berikut adalah beberapa keuntungan menjalani bisnis UMKM offline:

Membentuk hubungan pribadi dengan pelanggan

Memiliki toko fisik memungkinkan kamu menjalin hubungan dengan pelanggan. Kamu juga dapat bertemu langsung dengan mereka, mengenal mereka, dan menunjukkan kepada mereka secara langsung bagaimana bisnis UMKM-mu dapat membuat segalanya lebih mudah bagi mereka. Dengan demikian, mereka mungkin akan menjadi pelanggan setia.

Pelanggan dapat melihat produk secara langsung

Membeli barang dari toko fisik memiliki manfaat tersendiri bagi pelanggan. Banyak pelanggan yang lebih suka melihat barang secara langsung sebelum melakukan pembelian. Pengalaman pelanggan adalah salah satu aspek yang tidak dapat ditiru oleh toko online.

Tingkat pengembalian produk lebih sedikit

Ketika pelanggan datang berbelanja di toko, mereka akan melihat dan mencoba produk sebelum membeli. Efeknya, tingkat pengembalian barang dapat berkurang. Saat berbelanja, pelanggan dapat melihat barang secara fisik dan berdasarkan minat mereka melakukan pembelian. yang tentunya menambah kepuasan berbelanja pelanggan di tokomu. 


Bisnis UMKM Offline dan Online


Mengenal Bisnis UMKM Online


Bentuk Bisnis UMKM Online

Kegiatan jual beli secara online makin digandrungi oleh masyarakat. Kemajuan teknologi digital mempermudah masyarakat untuk melakukan aktivitas buy and sell tanpa harus keluar rumah dan pergi ke toko si penjual. Bisnis e-commerce pun mendominasi daya beli masyarakat dengan pesat.Kemajuan pesat ini juga didukung dengan kehadiran online marketplace

Para pelaku bisnis semakin mudah untuk membuka lapak dagang dengan jangkauan konsumen yang lebih luas. Meluasnya penggunaan situs e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia telah menyebabkan pertumbuhan substansial dalam belanja online selama dekade terakhir

Keuntungan Bisnis UMKM Online

Berikut adalah beberapa keuntungan menjalani bisnis online:

Biaya Operasi yang Lebih Murah

Biaya operasi bisnis online lebih murah karena tidak dibutuhkan tenaga kerja di lokasi toko. Khususnya dalam hal penjualan, karena sifat e-commerce yang otomatis sehingga kamu hanya cukup mengelola toko online milikmu. Kamu juga tidak perlu mengeluarkan biaya sewa atau biaya operasional lainnya yang biasanya harus dikeluarkan saat mengelola toko offline. Inilah alasan utama mengapa bisnis online memiliki tarif tertentu yang lebih rendah daripada harga reguler di toko offline.


Bisa mengoperasikan bisnis dari mana saja

Situs e-commerce menghilangkan kendala tempat dan lokasi yang biasanya dihadapi oleh bisnis offline. Kamu dapat berada di mana saja dan tetap bisa menjalankan bisnismu lewat koneksi internet dengan sukses. Dua hal utama yang kamu perlukan untuk mengawasi jalannya bisnis online-mu dari mana saja adalah akses ke internet dan smartphone.

Hadir kapan saja

Karena situs e-commerce buka 24/7, artinya tidak ada batasan kapan orang dapat berbelanja dan membeli produk, entah itu tengah hari atau tengah malam. Ketersediaan tersebut meningkatkan kemampuan untuk memperoleh keuntungan dan membantu membangun hubungan yang lebih baik antara pembeli dan pedagang.

Jangkauan penjualan yang luas

Bisnis online memudahkan pelanggan yang tinggal di wilayah yang berbeda dengan lokasi bisnismu untuk berbelanja dan melakukan pembelian. Hal ini merupakan salah satu poin kuat yang dimiliki oleh bisnis online. Tanpa perlu repot membuka toko cabang, pelanggan dapat membeli produk dengan mudah hanya melalui situs e-commerce bisnismu.


Mulai Digitalisasi Pembayaran Bisnis UMKM Offline dan Online dengan OY! Bisnis


Bisnis UMKM Offline dan Online



OY! Bisnis dari OY! Indonesia hadir untuk memberikan kemudahan baik dalam mengirim maupun menerima pembayaran bisnis kamu. Sebagai sistem pembayaran di Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan performa UMKM, kami menghadirkan berbagai fitur dan layanan pembayaran bisnis yang dapat membantu usaha UMKM milikmu meningkatkan performa pembayaran.

Segera daftarkan UMKM milikmu di OY! Bisnis dan dapatkan berbagai keuntungan dalam bertransaksi melalui fitur-fitur OY! Bisnis. #MOVEWITHOY

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023