Perlu melakukan setor tunai tapi malas pergi ke bank? Jangan khawatir, kini Bank BRI memiliki fitur setor tunai yang tersedia di mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) mereka. Mesin ATM ini merupakan jenis mesin CRM (Cash Recycling Machine) atau lebih dikenal dengan sebutan ATM Setor Tarik.
Mesin ini memiliki fungsi sebagai ATM tarikan tunai, ATM setoran tunai, dan ATM non tunai sehingga mesin ini memiliki kapabilitas untuk melakukan setor tunai, penarikan dana tunai, transfer, dan pembayaran. Melakukan setor tunai melalui mesin ATM Setor Tarik jauh lebih praktis dibandingkan harus mengantri di kantor cabang Bank BRI.
Bagaimana caranya melakukan setor tunai di ATM BRI? Mari simak ulasan berikut ini.
Limit Setor Tunai di ATM BRI Setor Tarik
Sebelum melakukan setor tunai di mesin ATM BRI Setor Tarik, terdapat limit yang berlaku untuk melakukan setoran tunai. Adapun limit setor tunai yang berlaku untuk setiap jenis kartu ATM BRI sebagai berikut:
- Simpedes Classic: Rp30 juta/hari
- BRItAma Classic: Rp30 juta/hari
- BRItAma Gold: Rp50 juta/hari
- BRItAma Bisnis: Rp100 juta/hari
- BRI Prioritas: Rp100 juta/hari
Transaksi setor tunai di ATM BRI nggak dikenakan biaya apapun. Nasabah dapat melakukan setoran tunai untuk jenis denominasi/pecahan berjumlah Rp50.000 dan Rp 100.000. Setiap setoran maksimal 50 lembar per transaksinya. Uang akan diproses masuk ke rekening secara real time online.
Cara Transaksi Setoran Tunai
- Masukkan kartu ATM pada slot kartu.
- Pilih bahasa pengantar yang akan digunakan.
- Masukkan PIN ATM.
- Layar akan menampilkan pilihan menu. Pilih menu SETORAN TUNAI.
- Pilih LANJUTKAN.
- Pastikan uang yang akan disetor dalam kondisi lembaran tersusun rapi, jangan terlipat atau robek, serta nggak mengandung klip, staples, karet ataupun benda logam lainnya. Akan lebih baik apabila uang dikelompokkan sesuai masing-masing pecahan. Setelah uang yang akan disetor dalam keadaan rapi, lanjutkan proses untuk memasukkan uang.
- Saat shutter (pintu tempat uang ) ATM Setor Tarik terbuka, masukkan uang yang telah dirapikan. Tunggu sampai muncul perintah pada layar berikutnya. Jika ada uang yang kurang layak maka mesin akan mengeluarkannya kembali dan kamu dapat mengambilnya.
- Setelah itu layar akan menunjukkan verifikasi uang yang telah dimasukkan. Pastikan jumlah uang yang tertera di layar sesuai dengan jumlah uang yang kamu masukkan.
- Jika setuju pilih SETOR, uang akan langsung masuk ke rekening dan akan keluar slip receipt sebagai bukti setoran ke tabungan kamu.
- Bila ingin membatalkan setoran, pilih tombol BATAL, layar akan mengkonfirmasi untuk mengambill uang kamu dan kartu ATM akan langsung dikeluarkan.
- Setelah transaksi selesai, akan muncul konfirmasi tekan CANCEL untuk balik ke menu utama atau tekan keluar untuk mengeluarkan kartu.
Jika ada masalah pada transaksi yang dilakukan, lapor segera dengan menghubungi hotline BRI call di 14017 atau 1500017 untuk menyampaikan masalah terkait.
Fungsi BRI ATM Setor Tarik
Selain untuk melakukan setor dan tarik tunai, mesin ATM BRI Setor Tarik juga memiliki kemampuan untuk melakukan sejumlah transaksi lainnya, seperti:
Tarik tunai
Selain untuk menyetor tunai, kamu juga dapat melakukan penarikan uang tunai di ATM BRI Setor Tarik. Untuk nasabah BRI, biaya administrasi bank nggak akan dikenakan sepeser pun.
Transfer antar rekening BRI dan antar bank
Untuk transaksi transfer antar sesama nasabah Bank BRI, layanan transfer nggak dikenakan biaya administrasi bank. Kirim uang antar bank juga dapat dilakukan di mesin ATM BRI Setor Tarik. Transaksi transfer antar bank akan dikenakan biaya Rp6.500 per transaksi. Daftar kode bank juga dapat dilihat di menu ATM.
Pembayaran/pembelian
Kamu dapat melakukan transaksi pembayaran dan pembelian seperti bayar tagihan listrik, PDAM, atau top up Brizzi di mesin ATM BRI Setor Tarik.
Cek saldo
Pengecekan saldo rekening juga dapat dilakukan di mesin ATM BRI Setor Tarik. Untuk nasabah BRI, fitur pengecekan saldo nggak akan dikenai biaya apapun.
Dengan hadirnya mesin ATM Setor Tarik, masyarakat dapat langsung menyetorkan uang tunai tanpa harus datang ke kantor cabang bank terdekat dan bisa dilakukan kapan saja. Hal ini tentunya akan meningkatkan mobilitas masyarakat dalam melakukan berbagai transaksi perbankan.
Biar semakin praktis, kamu bisa transfer antar bank secara cepat tanpa potongan biaya admin di aplikasi OY! Selain itu, kamu bisa melakukan berbagai pembayaran dan pembelian seperti bayar tagihan dan juga top up e-wallet. Unduh aplikasinya sekarang dan daftarkan dirimu di OY!