Perhatikan Hal Ini Sebelum Memilih Asuransi Kesehatan

Luthfa
|
May 3, 2021

Menabung saja ternyata nggak cukup, kamu tetap harus membeli dan memilih asuransi kesehatan supaya nggak mengganggu harimu di masa tua. Meski kerap disepelekan, namun asuransi kesehatan sangat penting kamu miliki. Saat usia muda, mungkin hal tersebut belum terlalu terasa, akan tetapi, semakin bertambahnya usia, maka kamu bisa saja membutuhkannya.

Apalagi jika di kantor tempat kamu bekerja nggak memberikan benefit asuransi. Maka, mau nggak mau, kamu harus membuat asuransi sendiri supaya biaya kesehatan nggak menguras tabunganmu di masa depan. Namun, sebelum kamu membeli dan memilih asuransi kesehatan yang sesuai, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut ini.

Miliki asuransi sebelum tua

memilih asuransi kesehatan

Seperti yang telah disebutkan di awal, kamu sebaiknya mulai memiliki asuransi kesehatan saat usia muda, atau ketika kamu dapat keadaan sehat. Banyak perusahaan asuransi yang akhirnya menolak jika kondisi kesehatan kamu sudah sangat drop. Hal ini akan mempersulit, karena terlalu banyak biaya yang mereka cover dan mahal.

Memilih asuransi sejak usia muda sangat mempermudah kamu mendaftarkan diri. Biaya yang mereka tawarkan juga cenderung murah, jika dibandingkan dengan usia lanjut. Kamu sebaiknya mulai memilih apa saja asuransi yang ingin kamu handel, sebelum menentukan mana perusahaan yang tepat untukmu.

Memilih asuransi kesehatan dengan memahami persyaratan rawat inap

Sebelum memilih asuransi, kamu harus mengetahui apa saja persyaratan yang mereka tawarkan ketika rawat inap. Kamu harus membaca betul peraturan yang diajukan perusahaan tersebut. Jangan sungkan bertanya jika ada hal yang nggak dimengerti.

Kamu mungkin berpikir jika sudah mengikuti asuransi, maka semua kesehatan akan mereka tanggung. Padahal nggak semudah itu. Biasanya jika rawat inap dilakukan di rumah sakit yang telah bekerjasama, maka kamu nggak perlu memberikan biaya tambahan, tergantung pada platform yang kamu ambil. Jika kurang, maka sisanya harus kamu bayarkan sendiri.

Selain itu, asuransi biasanya nggak akan membayarkan rawat inap jima dilakukan di klinik, puskesmas dan beberapa tempat tertentu. Kamu juga harus memperhatikan berapa lama rawat inap yang mereka cover? Ada beberapa asuransi yang hanya menanggung dua hari saja. Jadi, semua hal detail harus kamu perhatikan.

Perhatikan polis untuk keluarga

memilih asuransi kesehatan

Ada banyak asuransi yang menawarkan beragam jenis polis, mulai dari pribadi hingga keluarga. Jika kamu nggak mau ribet dan sudah berkeluarga, sebaiknya pilihlah asuransi kesehatan untuk semua keluarga. Kelebihan lain memilih polis keluarga adalah biayanya yang lebih murah. Jadi kamu nggak perlu membayar lebih mahal karena biaya pribadi cenderung mahal.

Cari rumah sakit yang bekerjasama dengan asuransi kesehatan

Setiap perusahaan asuransi kesehatan biasanya memiliki kerjasama dengan beberapa pihak rumah sakit tertentu. Kamu harus mencari tahu banyak informasi ke pihak asuransi, supaya memudahkanmu untuk rawat inap. Ketahui semuanya sebelum memilih asuransi kesehatan. Jadi, ketika kondisi kamu sedang drop, maka bisa langsung menuju rumah sakit rujukan terdekat.

Memilih asuransi kesehatan dengan layanan nontunai

memilih asuransi kesehatan

Saat ini banyak sekali asuransi kesehatan dengan layanan nontunai atau cashless yang akan sangat memudahkanmu melakukan transaksi, terutama jika membutuhkan rawat inap. Kamu nggak perlu repot membayar tunai (reimbursement) atau menyerahkan sejumlah uang muka terlebih dahulu.

Kamu bisa langsung melakukan pemeriksaan dokter, kamar perawatan, obat-obatan, atau kebutuhan lainnya, apabila berobat ke rumah sakit atau penyedia jasa kesehatan rekanan dari asuransi yang kamu miliki.

Kamu cukup menunjukkan kartu asuransi dan akan mendapatkan pelayanan sesuai dengan jaminan asuransi yang kamu miliki. Jadi, kamu nggak perlu repot untuk melakukan klaim, seperti pada sistem reimbursement.

Pilih perusahaan asuransi kesehatan yang terpercaya

Hal yang nggak kalah penting dan harus kamu perhatikan adalah memilih perusahaan asuransi kesehatan yang sudah terpercaya dan terjamin. Kualitas yang baik mencakup produk yang bagus dan handal, reputasi perusahaan terjamin, sampai dengan pelayanan yang handal. Hal tersebut termasuk pelayanan saat kamu akan membeli produk asuransi maupun mengajukan klaim. Kedua pelayanan tersebut harus mudah dan responsif.

Hal tersebut adalah jaminan untuk mendapatkan layanan yang optimal pada saat kamu membutuhkannya. Pastikan kamu mendapatkan apa yang diharapkan asuransi kesehatan supaya dapat bekerja dengan baik untuk menolongmu.

Semua tips memilih asuransi kesehatan di atas sangat penting kamu lakukan supaya nggak salah dan menjamin kesehatanmu di masa depan.

Kami Siap Membantu Anda

Mulai sekarang dan segera rasakan kemudahan transaksi bersama kami. Atau, hubungi kami apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai produk yang bisa menjadi solusi bagi bisnis Anda.
Mulai Sekarang
Logo BI White
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by Bank Indonesia, Register Number 21/267/Jkt/3
PT. Dompet Harapan Bangsa (“OY! Indonesia”) registered and authorized by the Financial Services Authority, Register Number S-326/MS.72/2019
Logo Kominfo White
OY! Indonesia registered as the electronic system provider at Indonesia Ministry of Communication and Informatics, Register Number 000019.01/DJAI.PSE/02/2021.
ISO 9001 Quality Management System, ISO 27001 Information Security Management System, ISO 37001 Anti-bribery Management System certified by BSI under certificate numbers FS 751090, IS 751086, and IABMS 780552
Follow Us On
© OY! Indonesia. 2023